No Result
View All Result
SUMATERADEFACTO.ID | Jambi
Gubernur Jambi, Al Haris dan Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani, mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan 1445 Hijriah/2024.
Al Haris mengatakan mengatakan umat muslim sebentar lagi akan menyambut datangnya bulan Ramadan.

“Allhamdullilah berjumpa lagi dengan bulan Ramadan, meskipun di tengah segala aktivitas kita. Dan segala kesibukan kita bahwa ternyata Allah temukan lagi kita dengan bulan Ramadan 1445 Hijriah,” kata Al Haris yang juga Ketua Umum APPSI pada Minggu (10/3).
Di bulan yang penuh suci ini, Al Haris berharap semua amal ibadah umat muslim khususnya warga Jambi meningkat dari tahun-tahun sebelumnya.
“Saudaraku yang saya cintai sekalian manfaatkanlah bulan yang penuh berkah ini beribadah kepada Allah dan perbanyak amal ibadah, sedekah, silahturahmi antar sesama kita,” ujarnya.
Bulan penuh ampunan ini diharapkan semua umat dilimpahkan rezeki dari segala yang terbaik, doa yang terbaik untuk semuanya.
“Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan 1445 Hijriah semoga amal ibadah bisa diterima Allah SWT,” ujarnya.
Ucapan Marhaban Ya Ramadan, juga disampaikan Wagub Jambi Abdullah Sani.
Wagub menyampaikan selamat melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadan.
“Mari bersama-sama dalam kesempatan di bulan Ramadan ini untuk memperbanyak amal sholeh dan amal ibadah. Mudah-mudahan amal kita diterima oleh Allah SWT,” pungkasnya. (NAS)
No Result
View All Result
Discussion about this post